Halo peeps, happy Friday..weekend is just around the corner! Saatnya merencanakan akhir pekan dengan liburan singkat, atau bisa juga merencanakan kegiatan untuk seminggu kedepan.
Di artikel kali ini aku akan membagikan beberapa caraku untuk berusaha selalu produktif dalam menghabiskan hari-hariku, apalagi sekarang aku bekerja dari rumah. Jadi artikel kali ini khusus bagi kalian yang bekerja di rumah. Saat kita bekerja dari rumah kita memiliki kebebasan untuk menentukan jadwal kegiatan yang dilakukan, sisi positifnya jam kerja sangat fleksibel namun sisi negatifnya karena terlalu bebas kadang kita jadi terlalu bersantai. So let’s not make this happen!
- Make To-Do List a week prior
Kadang kenyataan memang tidak sesuai dengan apa yang sudah kita rencanakan, tapi akan lebih baik sudah memiliki rencana daripada tidak sama sekali, right? Biasanya di hari Jumat/Sabtu aku sudah mulai nyicil membuat to-do list untuk minggu depan. Tidak perlu muluk-muluk, 1-2 tasks each day is enough so we can be more focus on actually finishing the tasks.
- Dedicate one book for the “Scrap Book”

For me personally, I have 2 books that always in my desk. Buku yang pertama berisi to-do lists dan ide-ide yang berkaitan dengan pekerjaanku, sedangkan yang kedua spesial hanya berisi corat-coret yang kadang kulakukan saat brainstorming. Semacam proses kerjaku sebelum menuju final, dan setelah final biasanya aku memindahkan coretanku itu ke buku pertamaku.