Hi everyone, it’s been a hot minutes since I did my last blog..nah di awal tahun 2025 ini aku ingin memantabkan diri untuk mengaktifkan blogku kembali. Semoga kalian masih ingat aku dan wish me luck ya..
Anyway, untuk topik blogku kali ini aku mengambil ide dari komen di salah satu videoku yaitu ada yang menanyakan mengenai hal-hal yang disukai para introvert. Jadi aku ucapkan terima kasih banyak untuk yang sudah komen di videoku ya, tiap baca komen-komen yang masuk selalu menjadi penyemangat untuk “aktif” kembali.

- When they are able to stay at home
Satu hal ini sudah merupakan rahasia umum di kalangan para introvert saat kita memiliki “privilege” untuk stay home di waktu yang padat. Tanpa ada keramaian di sekitar kita, hanya ada aku dan buku kesukaan (atau musik), lebih asik lagi bila ditemani hujan rintik-rintik di sore hari. So calm and peaceful.
- When they have a deep talks with a close friend
Memang introvert bisa dibilang tidak memiliki banyak teman, dan kebanyakan mereka adalah teman dekat. Terkadang di usiaku sekarang ini (*almost 40 y.o) kegiatan kumpul-kumpul bukanlah sesuatu yang mudah dilakukan. Jadi bila akhirnya aku memiliki waktu untuk berjumpa dan mengobrol dengan sahabatku, aku akan memanfaatkan kesempatan itu dengan baik. Foto-foto dulu untuk kenang-kenangan lalu letakkan hp di meja dan spent all the time we have by chatting and ranting about everything.
- When they have unlimited internet
Salah satu tempat paling nyaman bagi para introvert adalah rumah sendiri, namun bila keadaan membuat kita harus pergi keluar, salah satu tempat yang dapat dituju adalah perpustakaan, kafe yang sepi tapi memiliki sinyal internet yang kuat. Tanpa perlu teman, hanya ditemani unlimited internet saja, para introvert bisa menghabiskan waktu lama tanpa menghabiskan “social battery” yang kita miliki.
- When they can binge watching movies
Kebosanan adalah milik setiap orang, tak terkecuali para introvert. Rutinitas yang dijalani setiap hari terkadang membuat kita bosan dan malas, untuk mengembalikan semangat kita tak jarang di weekend kita hanya duduk di sofa ataupun di kasur (no judging) sambil menonton film yang sudah lama berdiam di watchlist saja. Matahari terbit hingga akhirnya terbenam tanpa terasa dan satu hari sudah terlewati, and it was spent well.
- When they can choose to work from home
Bekerja adalah salah satu kewajiban kita semua bila ingin terus bertahan hidup di dunia yang kejam ini (a bit hyperbol, but..yeah). Ada kalanya para introvert merasa malas masuk kerja bukan karena beratnya tugas yang diemban seperti email yang menumpuk dan deadline yang sudah didepan mata, melainkan harus bertemu dan bersosialisasi dengan banyak orang. Introvert akan merasa mendapat jackpot bila suatu hari bos berkata bahwa kita bisa bekerja dari rumah selama beberapa hari, pekerjaan bisa selesai lebih cepat dan social battery kita akan terus penuh karena tidak “terbuang” dengan harus berkumpul dengan orang banyak. For example, aku akan mendapat banyak ide, berpikir lebih jernih bila aku bekerja dirumah dengan ditemani suara kanal Youtube kesukaanku sebagai background. Tidak harus menggunakan seragam kantor, makan dan minum sambil bekerja dan bisa menggunakan piyama dirumah is literal heaven for me.

- When someone texts instead of calls
Ada rasa gugup dan cemas bila kita melihat handphone berbunyi tapi bukan notifikasi chat melainkan dering panggilan suara. Apalagi layar handphone menunjukkan nomor yang tidak dikenal. Diangkat atau tidak, misal diangkat harus bicara apa, didiamkan tapi bagaimana bila panggilan itu penting. Seperti itu kira-kira gambaran pikiran yang terlintas di benakku saat melihat layar handphoneku. Sering akhirnya tidak aku angkat bila berasal dari nomor yang tidak dikenal, I just take the risks. Tapi bila notifikasi yang muncul adalah notifikasi chat, senyumku pasti akan sedikit tersungging karena aku tahu aku tidak perlu pusing-pusing untuk memikirkan jawaban secara langsung, aku bisa berpikir dahulu sebelum menjawab pesan yang masuk.
- When they can hang out with their pets all-day long
Aku memiliki hewan peliharaan yaitu 3 anjing, dan dengan merekalah satu-satunya yang tidak pernah membuatku bosan saat bersama (diluar keluarga intiku ya). Entah itu hanya tidur-tiduran, bermain, ataupun hanya melihat mereka bertiga bermain. Saat aku lelah setelah berkegiatan diluar rumah, pulang disambut 3 anabulku otomatis juga membantu me-recharge energiku. I feel so blessed having them in my life.

- When they have time to recharge after social gathering
Apa yang dibutuhkan para introvert setelah seharian penuh berada di luar rumah? Yup, recharge energi untuk esok hari, walaupun terdengar sepele namun berdiam diri di rumah adalah hal penting yang harus dilakukan introvert bila ingin “fit” esok harinya. Tak perlu susah-susah, hanya ditemani musik, film atau hanya bersantai di sofa sambil melamunpun juga merupakan cara kita unutk mengembalikan energi kita lagi.
Nah, kira-kira itu adalah beberapa hal sederhana yang aku suka lakukan sebagai seorang introvert. Adakah tambahan selain yang sudah aku jabarkan diatas? komen ya, teman-teman!
Sincerely,
Sincera, another free-spirited introvert
